Arsitektur vernakular merupakan salah satu bentuk kekayaan budaya fisik manusia, yang dapat menjadi artefak, jejak cerita masa lalu suatu masyarakat; dapat pula dikategorikan sebagai salah satu aset, kekayaan suatu daerah, karena memberikan suatu keunikan tentang kebudayaan yang dimiliki masyarakatnya. Sebagai salah satu wujud arsitektur vernakular yang ada di tanah air, arsitektur Banjar ini juga memiliki keunikan yang sesuai dengan kondisi alam dan lingkungan masyarakatnya. Bentuknya yang khas, tata ruang yang unik, serta ornamennya yang memberikan makna yang dalam, memberikan penekanan yang spesifik pada kekhasan arsitektur Banjar ini. Di sisi lain, kondisinya semakin memprihatinkan karena bahan bangunannya mudah lapuk dimakan usia, dan akan segera hilang.
Bertolak dari kondisi ini, dan berawal dari bantuan Direktorat Jenderal Cipta Karya Departemen Pekerjaan Umum, buku ini disusun guna memberikan rekam jejak nyata dari perkembangan arsitektur Banjar yang mungkin 20-30 tahun mendatang hanya akan tinggal cerita. Dengan dasar ini pula, buku ini disusun dengan cara menampilkan kondisi faktual yang tersisa saat ini dan sekaligus juga akan dapat memperkaya tulisan-tulisan arsitektur Banjar yang sudah ada.
Buku ini memuat 11 tipe rumah Banjar secara lengkap dengan segala varian yang dimilikinya serta dengan asal usul yang jelas, serta beberapa varian pula dalam berbagai aplikasinya pada perkembangan arsitektur di Kalimantan Selatan saat ini. Varian-varian memberikan gambaran pula terhadap perkembangan arsitektur Banjar yang dinamis. Penulis berharap buku ini dapat memberikan informasi yang akurat tentang arsitektur Banjar di masa lalu yang pernah ada, sehingga dapat menjadi sumber telaahan pada studi-studi aplikatif tentang arsitektur Banjar di masa mendatang.